22.6 C
Indonesia

Tips Memilih Keramik agar Ruangan Tampak Luas

Must read

Keramik memang elemen yang penting dalam interior. Pemasangannya pun harus dilakukan dengan perekat keramik terbaik. Selain itu, material ini memang dapat memberikan nuansa yang diinginkan dalam ruang.

Banyak orang menghabiskan waktu cukup lama untuk menentukan keramik sehingga ruangan sesuai ekspektasi mereka. Material ini dapat membuat ilusi lebih luas, sempit, bahkan nuansa yang hangat atau sejuk.

Untuk rumah minimalis yang kini kian populer, keramik juga berperan agar interior terlihat luas. Lantas, seperti apa keramik yang tepat untuk mewujudkan tampilan ini? Mari simak cara memilihnya di sini!

6 Tips Memilih Lantai agar Ruang Tampak Luas

Seperti warna dinding, warna dan motif keramik juga memengaruhi tampilan dan suasana ruang tertentu. Permainan lantai seperti ini harus dilakukan untuk memberikan nuansa lebih luas pada ruangan sempit. Nah, bagaimana caranya? Simak tips penting berikut ini!

  • Gunakan Gradasi Warna

Pemilihan warna pada keramik rumah minimalis memang sedikit tricky. Kita tidak dapat menggunakan banyak warna secara bersamaan karena dapat menimbulkan ruang yang terlalu ramai dan sesak.

Oleh karena itu, Anda dapat mempertimbangkan gradasi warna yang tepat. Dua warna keramik yang selaras akan tampil cantik dalam ruang. Sebagai contoh, penggunaan keramik berwarna putih pada lantai dapat dipadukan dengan keramik cream pada dinding.

Dengan pilihan dua warna yang tepat, ruang tetap terlihat luas dengan estetika kontras yang lembut. Hal ini pun menjadikan tampilan tetap konsisten dan tidak terlalu berbeda. Selain luas, warna yang tepat seperti cream juga bisa memberikan nuansa hangat.

  • Pertimbangkan Refleksi Cahaya

Refleksi cahaya menjadi faktor yang bisa Anda pertimbangkan untuk memiliki tampilan ruang yang lebih luas. Hal ini dapat dimaksimalkan dengan penggunaan keramik yang clean atau polos.

Keramik dengan tekstur glossy juga dapat diterapkan pada dinding dan lantai untuk memaksimalkan refleksi cahaya. Selain dari sinar alami matahari, refleksi cahaya juga bisa Anda lakukan dengan pengkondisian lighting buatan.

Melalui lighting yang tepat, keramik akan ter highlight dan memberikan kesan rumah lebih luas atau lapang. Selain itu, Anda juga bisa menambahkan aksen cermin pada dinding untuk memberikan kesan luas, lho!

  • Gunakan Warna Netral dan Sejuk

Seperti yang telah diketahui, warna netral memang kerap dipilih dalam rumah minimalis. Bukan tanpa alasan, warna ini memang mampu memberikan nuansa yang lebih luas. Ruangan pun tidak akan terkesan penuh dan sesak.

Warna netral terdiri dari banyak palet. Mulai putih, earthtone, hingga abu-abu, Anda bisa menyesuaikannya dengan keinginan.

Namun, disarankan memilih tone warna yang lebih sejuk untuk meningkatkan kesan yang nyaman. Warna seperti putih, hijau muda, hingga abu-abu akan memberikan ruang tenang dan tampak luas.

Tidak hanya itu, warna netral juga akan memudahkan Anda memilih furniture pelengkap sesuai gaya rumah. Bagaimana? Jika telah menentukan warna yang cocok, Anda bisa mulai memilih produk perekat keramik yang tepat untuk mendukung pemasangan.

  • Pilih Ukuran yang Tepat

Selanjutnya, saatnya untuk menentukan ukuran keramik yang tepat. Saat ini, berbagai ukuran telah tersedia di pasaran dan dapat Anda pilih sesuai kebutuhan. Pada ruangan sempit, ukuran keramik akan menentukan tampilan yang tercipta.

Ubin berukuran besar tidak selalu cocok untuk memberikan nuansa luas. Sebaiknya, Anda dapat memilih keramik standar yang lebih balance dan sesuai. Dengan ukuran yang tepat, ruangan akan lebih lapang dan menciptakan tampilan kontinuitas yang baik.

Melalui ukuran dan warna yang cocok, ruangan tentu memiliki keseimbangan dan estetika yang baik. Bagaimana? Apakah Anda telah menentukan ukuran yang cocok untuk diterapkan?

  • Sesuaikan dengan Gaya Ruang

Tips Memilih Keramik agar Ruangan Tampak Luas

Untuk memilih keramik, Anda juga harus memperhatikan gaya ruang yang dipilih. Rumah bergaya skandinavia tentu cocok dipadukan dengan motif batu alam atau motif kayu yang hangat.

Sebaliknya, rumah industrial akan semakin khas dengan keramik bernuansa gelap seperti abu-abu hingga hitam. Pemilihan keramik ini akan mendukung suasana ruang yang diinginkan dan berpadu dengan furnitur.

Melalui keramik yang tepat, ruangan tentu akan lebih seimbang. Dengan begitu, Anda bisa mengoptimalkan nuansa yang luas dan nyaman sesuai gaya yang dipilih. Dengan kata lain, keramik akan mendukung Anda mewujudkan gaya ruangan dengan maksimal.

  • Warna Pastel bisa Menghadirkan Nuansa Luas yang Manis

Terakhir, Anda bisa mempertimbangkan warna pastel untuk menciptakan ruang yang luas, lho! Warna-warna ini memiliki tampilan kalem, lembut, dan menyegarkan. Menggunakannya untuk aksen keramik bisa menjadi ide yang tepat.

Namun, penggunaan warna pastel tentu harus disesuaikan dengan furnitur dan elemen lainnya. Hal ini agar ruangan tidak terlihat terlalu ramai.

Kesimpulan

Beberapa ide di atas bisa menjadi acuan dalam menciptakan ilusi ruang lebih luas dengan pemilihan keramik yang tepat. Melalui perencanaan yang matang, ruangan yang diinginkan pun bisa tampil lebih maksimal. Nah, siapkah menentukan keramik yang tepat?

Apapun keramik yang Anda pilih, produk Sika bisa menjadi pendukung yang tepat. Sika telah memiliki pengalaman selama 113 tahun dan telah menghandle project global, seperti Studio dan Apartemen OurDomain di Amsterdam, Netherlands. Sika juga yang mencetuskan waterproofing semen di Indonesia pertama kali.

Produk SikaCeram-150 CA TileFix tentu akan mendukung Anda melakukan pemasangan keramik. Produk ini memiliki daya lekat sangat baik, cocok untuk aplikasi pada lantai dan area kering, serta mudah digunakan dan diaplikasikan dengan menambahkan air.

Tunggu apalagi? Mari lakukan pemasangan keramik dengan produk perekat keramik yang tepat bersama Sika. Berbagai produk Sika dapat Anda pilih dan ketahui informasi lengkapnya dengan mengunjungi tautan berikut!

 

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article